Masa - Masa Indah Ngeblog

Kalau dibandingkan masa yang sekarang dengan yang dulu mungkin sangat jauh berbeda, waktu zamannya masih SMK dulu saya senang sekali ngeblog meskipun waktu itu artikel yang saya muat di blog hanyalah copas alias copy paste. Ketertarikan untuk terjun di dunia Blogger itu salah satunya dengan diberitahukannya bahwa dari sebuah blog bisa mendapatkan penghasilan. Guru saya semasa SMK dulu beliau yang menjadi inspirasi saya, namanya Asep Saepudin. Seorang guru sekaligus motivator bagi siswanya untuk selalu berusaha sendiri agar menjadi seseorang yang bisa.

Blog yang didalamnya hanya berisi sebuah artikel - artikel tugas ternyata sudah ada pengunjungnya, kenapa bisa tau ada pengunjungnya? karna sering copas artikel dari blog lain, saya yang belum tahu apa - apa tentang blog dengan segala keingin tahuan mencoba untuk memasang widget tersebut di blog yang saya punya dan hasilnya,,,,, Tara, ternyata widget tersebut bisa membaca pengunjung blog sekaligus dengan kota asalnya. Ketertarikan ngeblog semakin kuat apalagi dengan adanya kabar bahwa alumni dari jurusan yang aku ambil sudah ada yang bisa menghasilkan uang dari blog.

Semakin kesini semakin tertarik untuk belajar ngeblog, dari mulai edit template sediri dengan mengedit html nya. Waktu yang dibutuhkan untuk edit template itu tidak sedikit, paling sedikit itu 30 menit an. Sampai nyari - nyari caranya agar tampilan blog nya jadi bagus, setelah itu pasang - pasang widget di blog. Saking kebanyakan pasang widget malah blog jadi berat terus di hapus lagi widgetnya.

Tampilan blog sudah bagus giliran belajar SEO. Sampai sekarang pun saya masih belajar tentang SEO namun masih banyak yang belum saya ketahui. Kalau ilmu SEO ini ada di Mata Kuliah Web akan menjadi terasa enak, selain belajar PHP ada sedikit tambahan untuk meningkatkan SEO blog atau website namun pelejaran SEO ini tidak disampaikan di Mata Kuliah.

Sekarang masa - masa indah ngeblog tersebut mulai berkurang, dulu pernah aktif di salah satu Group blogger malah sekarang jarang muclul.

Semoga saja semangatku tumbuh kembali,,,



Get free daily email updates!

Follow us!




12 Responses to "Masa - Masa Indah Ngeblog"

  1. Fase awal sampai terjun sejauh ini yah. saya jadi ingat awal2 ngeblog juga, pun juga sama main copas sana sini. buruknya lagi tanpa mencantumkan sumbernya. sampai akhirnya matakuliah Etika Profesi menyadarkan saya akan perlunya menghargai karya orang, salah satunya dengan mencantumkan sumber artikel diambil. haha, kok jadi curhat. pokoknya semangat yah. saya lagi ngalami kondisi yang diam di tempat, selama dua bulan tanpa ngisi postingan. parah. :D

    ReplyDelete
  2. Pertama ngeblog emang belum tahu 'etika' ngeblog. Saya juga begitu dulu. Hihihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ingin kembali ke masa - masa betapa aku sangat menyukai Blog,,, caranya gimana yak -__-

      Delete
  3. Ngeblog = berbagi manfaat. Chayooo!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bener banget kang,,, Ngeblog bukan hanya menulis untuk diri sendiri disisi lain berbagi cerita bagi pembacanya :)

      Delete
  4. Semoga semangat ngeblognya kembali lagi yah! :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbk,,, makasih atas semangatnya semoga menggugah Kembali :D

      Delete
  5. Pokoknya kalau udah kena virus ngeblog jadi lupa dengan semuanya haaaa. Naskah lainpun rela terbengkalai :-D

    ReplyDelete
  6. Dulu komunitas bloggernya apa?

    Blogger kalau ngerasa jenuh, turun naik semangatnya si menurutku wajar. Aku sendiri sering ngerasa kayak gitu juga.

    ReplyDelete
  7. ayo semangat lagi mas, banyak peluang kalo kita bisa saling sharing melalui media ngeblog..the more you gift the more you get..
    http://goo.gl/UgZ8q8

    ReplyDelete
  8. Semangat. terus belajar, hihih.
    Aku juga mau berkomersil, hanya saja males :p

    ReplyDelete

Followers

Popular Posts